Saturday 3 December 2016

Resep Masakan Soto Jamur Enak




Bahan:

200 gram jamur tiram, cuci bersih, iris halus
4 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
4 sendok teh garam
2 batang serai, memarkan
2 sendok makan minyak untuk menumis
1 batang daun bawang, potong bulat 1cm
1.200 ml air
1/2 sendok teh merica bubuk
200 gram taoge, seduh
40 gram soun, seduh
3 lembar kol, iris
3 buah tomat, iris
3 tangkai seledri, iris
2 sendok makan bawang merah goreng
kerupuk kanji

Bumbu Halus:
8 butir bawang merah
5 siung bawang putih
3 butir kemiri, sangrai

3 cm kunyit, bakar

Cara Membuat :
1. Tumis bumbu halus yang telah disediakan tadi, serai, dan daun jeruk sampai harum.
2. Masukkan jamur, Tumis sampai setengah layu.
3. Tambahkan air, garam, dan merica bubuk. Masak sampai mendidih. Kemudian menjelang, diangkat masukkan daun bawang. Aduk rata. Masak sampai matang.
4. Sajikan bersama pelengkapnya.


Selamat mencoba !!! Kreasi diatas disajikan dalam 6 porsi



Bagikan

Jangan lewatkan

Resep Masakan Soto Jamur Enak
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.